Jumat, 23 April 2010
Coba pikirkan salah satu benda yang paling penting dalam hidup kita?? Pasti jawabannya ponsel alias HP alias telepon genggam. Dijaman sekarang ini siapa sih yang ngga punya HP??
Widih.. hampir semua orang punya HP. HP merupakan bagian yang tak terpisahkan dari gaya hidup modern. Sehari aja ngga megang HP, rasanya seperti seminggu, He..he.. sedikit lebay memang. Tapi toh kenyataan kan?? Buktinya banyak orang yang kelabakan jika lupa membawa hp ke kantor, ke kampus, ke mall, dll.
Memang ponsel sangat penting bagi kita, khususnya dalam urusan komunikasi. Tetapi sadarkah bahwa ponsel yang selama ini kita anggap sebagai soul mate, ternyata dapat memberikan dampak yang buruk. Apa saja dampak buruknya?? Bahayakah??
Dampak yang ditimbulkan dari HP alias hand phone antara lain :
• Mengurangi jumlah sperma
Hehe..he.. buat para cowok yang sering ngantongin HP, kayaknya mesti hati-hati nih.. hehe..he.. soalnya kata guru biologi gue pas SMA (kalo nggak salah inget, he.), radiasi yang ditimbulkan oleh HP bisa mempengaruhi jumlah sperma. Semakin lama ngantongin HP,semakin kurang dong?? Hehe..
Berdasarkan penelitian yang dilakukan para ilmuwan di Cleveland, Mumbai dan New Orleans, ternyata pengguna telepon seluler hanya mempunyai sperma "dengan bentuk normal" sebanyak 21%. Sedangkan yang tidak menggunakan telepon seluler mempunyai jumlah sperma dengan bentuk normal yang jauh lebih banyak.
• Memicu terjadinya tumor
Terlalu lama menggunakan telepon genggam, memang dapat menyebabkan rusaknya pendengaran. Berdasarakan temuan studi di Israel yang dipublikasikan di The American Journal of Epidemiology, pengguna berat telepon seluler mempunyai risiko 58% lebih besar mengalami tumor kelenjar paratiroid dibandingkan mereka yang tidak terlalu sering menggunakan telepon seluler. Selain itu, sebuah analisis di Swedia terhadap 16 studi yang dipublikasikan di the journal Occupational and Environmental Medicine menunjukkan, para pengguna berat telepon seluler akan mempunyai risiko ganda alami akustik neuroma dan glioma setelah 10 tahun.
Telepon seluler Anda merupakan pemancar gelombang mikro. Energi gelombang mikro gergetar jutaan hingga milyaran putaran per detiknya. Journal of Cellular Biochemistry melaporkan kalau frekuensi ini bisa menyebabkan kanker dan penyakit lain dengan cara mengganggu DNA dan sistem pernbaikannya. Gelombang mikro mempercepat penuaan sel. Hal ini telah dibuktikan oleh ilmuwan dari Italia. Berdasarkan hasil ujicoba mereka, radiasi telepon seluler membuat sel-sel kanker tumbuh secara agresif.1.
Bahaya yang ditimbulkan oleh hand phone, tidak cukup sampai disitu, seperti yang dikutip dari quantumbalancing.com, gelombang mikro telepon seluler juga dapat menimbulkan:
• Kerusakan sel-sel di telapak tangan
• Menyebabkan sel-sel darah kebocoran hemoglobin
• Menyebabkan kehilangan daya ingat dan kebingunan mental
• Menyebabkan sakit kepala dan kelelahan kronis
• Timbulkan sakit pada persendian, kejang otot
• Menimbulkan rasa panas seperti terbakar dan bintik-bintik merah di kulit
• Menghilangkan aktivitas elektrik otak pada saat tidur
• Menimbulkan bunyi berdeting di telinga, serta merusak indera penciuman
• Memicu terjadinya katarak, kerusakan retina dan kanker mata
• Membuka pembatas darah otak terhadap virus dan racun
• Mengurangi jumlah dan efisiensi sel darah putih
• Menstimulus asma dengan memproduksi histamin di dalam sel-sel
• Menimbulkan masalah pencernaan dan meningkatkan kadar kolesterol
• Menimbulkan stres pada sistem endokrin, khususnya pankreas, tiroid, ovarium dan testis
Weleh..weleh.. ternyata banyak banget ya bahaya yang ditimbulkan oleh hand phone. Serem-serem pula. Memang sih, mungkin kebanyakan dari kita belum merasakan dampaknya, tapi kalo bisa, jangan sampe deh.
Referensi :
http://www.mediaindonesia.com/mediahidupsehat/index.php/2009/04/02/1012/5/Bahaya-Ponsel-bagi-Kesehatan.html 1.